Jumat, 27 Januari 2012

Sinopsis The Moon that Embraces The Sun


Tidak ada 2 matahari dan 2 bulan di langit Joseon, hanya ada 1 matahari dan 1 bulan agar seimbang…

Lee Hwon adalah putra mahkota yang sangat ceria, semua yang dia inginkan selalu dipenuhi oleh sang raja. Hwon mempunyai seorang kakak (1 ayah beda ibu) bernama Yang Myung yang sangat sopan dan rendah hati. Walaupun keduanya sama-sama anak seorang raja namun perlakuan yang diterima keduanya sangat berbeda, karena Yang Myung adalah anak seorang selir sedangkan Hwon adalah anak ratu jadi kepentingan Lee Hwon lah di atas segala-galanya itulah yang membuat Yang Myung selalu mengalah kepada sang adik dan memendam rasa iri.
Keduanya jatuh cinta kepada putri bangsawan bernama Heo Yeon Woo, yang juga adik dari Heo Yeom yang merupakan sahabat pangeran Yang Myung. Konflik bermula dari ujian pemilihan untuk menjadi Putri Mahkota, dan Yeon Woo adalah kandidat terkuat karena sang putra mahkota sangat menyukainya. Pangeran Yang Myung pun meminta sang Raja untuk melarang Yeon Woo mengikuti pemilihan itu, tapi sang raja tidak mempunya kuasa apapun untuk melakukan hal itu, karena Ibu Suri yang berwenang. Namun karena perintah sang Ibu Suri yang mempercayai penglihatan seorang cenayang istana yang mengatakan bahwa Yoon Bo Kyung lah yang akan menjadi seorang ratu maka Ibu Suri memilih Yoon Bo Kyung (Putri menteri Yoon yang merupakan keponakan Ibu Suri) untuk menjadi ratu dan menyingkirkan Yeon Woo untuk selamanya.

Namun usaha ibu suri untuk membunuh Yeon Woo tidak berhasil dan Yeon Woo diselamatkan oleh seorang cenayang yang bernama Jang Nok-Young. Dia akhirnya dibesarkan oleh cenayang tersebut dengan identitas dan nama baru yaitu Wol, dan dia ikut menjadi seorang cenayang juga.
Setelah Yeon Woo ‘pergi’ ternyata membawa banyak perubahan besar bagi orang-orang yang mencintainya.

Bagaimanakah kelanjutan ceritanya ?? Silahkan menonton sendiri atau membaca recapnya….

Drama dengan judul “The Moon that Embraces The Sun” bergenre fantasi, dengan latar seperti drama saeguk (kolosal) dibintangi oleh Kim Soohyun (Dream High), Han Ga In (Bad Guy), Jung Il Woo (49 days) sebagai pemeran utama bercerita tentang kisah cinta seorang raja Lee Hwon dan seorang cenayang bernama Wol. Selama episode-episode awal drama ini meraih rating tertinggi saat penayangannya (mencapai 20an%) padahal masih menceritakan kehidupan para pemain saat masih kecil loh. Ide cerita yang bagus dan akting memukau bintang-bintang muda seperti Yeo Jin Goo, Kim Yo Jung, Lee Min Ho sanggup menarik perhatian penonton sehingga membuat drama ini banyak ditonton.

Cast

Main Cast

Kim Soo Hyun as Lee Hwon

- Yeo Jin Goo as Lee Hwon (young)

Han Ga In
as Wol / Heo Yeon Woo

- Kim Yoo Jung as Wol / Heo Yeon Woo (young)

Jung Il Woo
as Prince Yang Myung

- Lee Min Ho (1993) as Prince Yang Myung (young)
Kim Min Seo
as Yoon Bo Kyung
- Kim So Hyun as Yoon Bo Kyung (young)
Song Jae Hee
as Heo Yeom
- Si Wan as Heo Yeom (young)
Song Jae Rim
as Kim Chae Woon
- Lee Won Gun (이원근) as Kim Chae Woon (young)
The Palace
Jung Eun Pyo as Hyung Sun
Yoon Hee Suk
as Hong Kyu Tae as Hong Gyu Tae
Kim Ye Ryung
as Lady Park (Yang Myung’s mother)
Seo Hyun Chul
as Shim San
Lee Seung Hyung
as Han Jae Gil
Chu Gwi Jung (추귀정) as Court Lady Jo
Kim Min Kyung (김민경) as Court Lady Min
The Sungsuchung
Jun Mi Sun as Female shaman Jang Nok Young
Kim Ik Tae
as Hye Gak
Bae Noo Ri
as Jan Shil
- Jo Min Ah (조민아) as Jan Shil (young)
Jang Young Nam
as Ali (cameo, ep 1)
Lee Hwon’s Family
Kim Young Ae as Queen Jeonghui (Lee Hwon’s grandmother)
Ahn Nae Sang
as as King Sung Jo (Lee Hwon’s father)
Kim Sun Kyung
as Queen So Hye (Lee Hwon’s mother)
Nam Bo Ra
as Princess Min Hwa (Lee Hwon’s sister)
- Jin Ji Hee as Princess Min Hwa (young)
Heo Family
Sun Woo Jae Duk as Heo Young Jae (Yeon Woo and Yeom’s father)
Yang Mi Kyung
as Shin Jung Kyung (Yeon Woo and Yeom’s mother)
Yoon Seung Ah
as Seol
- Suh Ji Hee as Seol (young)
Yoon Family
Kim Eung Soo as Yoon Dae Hyung (Bo Kyung’s father)
Jang Hee Soo (장희수) as Mrs. Kim (Bo Kyung’s mother)
Kim Seung Wook
as Yoon Soo Chan

Baca selengkapnya disini :
 













1 komentar:

  1. aq paling suka ini drama,, udh 2 x nonton,,,,,, toko yg paling aq suka itu bginda raja,,, Kim Soo Hyun, Han Ga In, sama Yoon Seung Ah sebgai seol,, kasian bgt,,,, aq paling suka tokoh seol,,,

    Untung Shop | Toko Online Murah
    Iklan Untung | Iklan Baris Gratis
    RasyaShare | Tempat Berbagi Segalanya

    BalasHapus

Search my Blog